Sport

Liga Tarkam, Menjaga Sportifitas di Pesisir

JEMBRANA | suaratabanan.id – Setelah di buka oleh Dandim 1617 Jembrana, Letkol Inf Teguh Dwi Raharja, kompetisi sepak bola Liga Antar Kampung (Tarkam) berjalan sesuai jadwal pertandingan. Selain menjaring bibit pemain sepak bola.antar desa atau kampung, liga sepakbola dengan pola kampung itu, juga berdampak bagi ekonomi masyarakat di pesisir Desa Pengambengan Kecamatan Negara. Warga sekitar juga memanfaatkan kegiatan tersebut sebagai ladang mengais rezeki.

Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja usai membuka liga Tarkam mengatakan, kompetisi sepak bola disamping menjaga serta menjunjung sportifitas bertanding, Liga Tarkam ini juga berdampak ekonomi bagi masyarakat pesisir. Bahkan kata Dandim, kegiatan merakyat ini dapat juga sebagai hiburan bagi masyarakat terutama di Desa Pengambengan. ” Dengan adanya kompetisi ini,  dapat juga membantu meningkatkan ekonomi masyarakat. Harapan kami tetap menjaga sportifitas. Rusuh no, sportifitas yes.  Ini bukan sekedar wacana tapi secara tegas merupakan kerjasama TNI dengan rakyat,” ujar Dandim yang juga putra asli Jembrana.

Salah seorang penonton Liga Tarkam ini, Madek warga setempat saat ditemui mengaku senang dan merasa terhibur. “Habis jaring nangkap ikan di laut, kompetisi sepak bola jadi hiburan,” ujarnya. Dia juga mengaku bersyukur berkat adanya Liga Tarkam ini. Selagi pertandingan sedang berlangsung, di luar lapangan, istrinya berjualan gorengan.
di sekitar lapangan. Tentunya, akan berdampak baik bagi ekonomi rumah tangganya.

Sementara itu, pertandingan sepak bola dengan tema Antar Kampung yang disingkat Tarkam dibuka oleh Dandim 1617 Jembrana, Letkol Inf Teguh Dwi Raharja di Lapangan Sinar Menara Dusun Ketapang Desa Pengambengan Kecamatan Negara, Sabtu (27/5/2023) lalu. Pertandingan ini akan berlangsung selama tiga bulan dengan sistem kompetisi. Liga kompetisi Tarkam di Lapangan Sinar Menara Lampu Dusun Ketapang Desa Pengambengan ini   diikuti sebanyak 56 peserta. Kendati merupakan pertandingan antar kampung atau desa , diharapkan dapat melahirkan pemain-pemain sepak bola yang berbakat. (ST-ONO).